Berita Mojokerto

Amanatul Ummah Adakan Istiqosah Diikuti Ratusan Warga, Kiai Asep Siapi Beras & Uang Transport

Mojokertopos.com : Ratusan warga yang berasal dari para relawan bela kiai dan santri (Bekisar) serta warga menghadiri undangan istiqosah ke 2 dari pengasuh pondok pesantren Amanatul Ummah Prof Dr KH Asep Syaifuddin Chalim MA atau Kiai Asep di Kampus IKHAC Pacet Mojokerto, Sabtu (25/3/2023).

 

H Amin selaku koordinator kegiatan tersebut mengatakan, istiqosah yang diseleggarakan oleh Kiai Asep ini, telah terjadwal atau rutin setiap memasuki bulan suci ramadhan. Secara bertahap selama bulan suci ramadhan, warga yang berada di 18 kecamatan se-Kabupaten Mojokerto dan telah terdaftar oleh panitia istiqosah dan buber, hadir mulai pukul 16.00 untuk mengikuti istiqosah demi keselamatan bangsa yang dipimpin langsung oleh Kiai Asep. “Hari ini, memasuki giat istiqosah dan buber ke 2 di Kampus IKHAC Amanatul Ummah. Para warga yang hadir, setelah mengikuti istiqosah diajak buka bersama sama Aba Kiai, juga diberi santunan beras dan uang,” kata H Amin.

 

Related Post

Umi Hanik warga Desa Pasinan Kecamatan Mojoanyar mengaku sangat senang dapat menghadiri undangan dari Kiai Asep untuk mengikuti istiqosah, juga mendapat beras dan uang dari pengasuh ponpes Amanatul Ummah. “Alhamdulillah, setiap bulan ramadhan dapat undangan istiqosah dari Bapak Kiai Asep. Senang rasannya, saya yang datang dengan tetangga lainnya, mendapat beras dan uang. Terima kasih kepada bapak Kiai Asep. Semoga beliau selalu diberi rejeki lancar, kesehatan dan umur panjang barokah.” ungkapnya.

 

Sedangkan, Kiai Asep menyampaikan mengundang warga dari relawan Bekisar merupakan jalin silaturahmi yang rutin dilakukan tiap Ramadhan, serta wujud syukur bisa berbagi di bulan Ramadhan. “Kita harus merasa senang beribadah, menghidupkan qiyamul lail, dan peduli sesama di Bulan Ramadhan. Saya mengajak panjenengan sedoyo untuk segera mewujudkan Kabupaten Mojokerto yang maju, adil dan makmur. Sehingga, nantinya mojokerto dapat menjadi miniaturnya indonesia. Untuk itu, di Pileg dan Pilbup 2024 mojokerto nanti, kita harus memilih calon pemimpin yang membela kepentingan rakyat dan beroriantasi dengan rakyat,” jelas Kiai Asep. (Tik).

Redaksi

Share
Published by
Redaksi

Recent Posts

HUT Kabupaten Mojokerto Ke-731, Bupati Ajak Warga Wujudkan Mojokerto Maju, Adil, Dan Sejahtera

Mojokertopos.com - Tepat hari ini, Kabupaten Mojokerto genap berusia 731 tahun. Pada momen ini, Bupati…

5 hari ago

Ketua DPRD Dalam Hari Jadi Kabupaten Mojokerto, Ingin Wujudkan Masyarakat Yang Maju & Sejahtera

Mojokertopos.com : Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Mojokerto telah menggelar rapat paripurna dalam rangka…

6 hari ago

Polresta Mojokerto Berhasil Gulung dan Sita Satu juta Pil Double L & Sabu Senilai 3 M

Mojokertopos.com : Jajaran Polres Mojokerto Kota berhasil mengamankan 1 juta Pil Double L dan sabu…

6 hari ago

Festival Tari Bedoyo Diikuti 26 SMP/MTs Kabupaten Mojokerto

Mojokertopos.com - Festival Tari Bedoyo Putri Mojo telah dilaksanakan di GOR Indoor Dispendik Kabupaten Mojokerto…

1 minggu ago

Bersama Awasi Pemilukada, Ayo Jadi Panwascam

Mojokertopos.com - Untuk mewujudkan Pemilu yang demokratis tentu juga dibutuhkan pengawas yang berintegritas. Guna mewujudkan…

2 minggu ago

Bermula LPJ 17 Kios Yang Tidak Transparan, Warga Kedunglengkong Ancam Bawa Perkara Keranah Hukum

Mojokertopos.com : Gerakan Masyarakat Banjarsari Bersatu yang dipimpin oleh Hadi Purwanto selaku tokoh warga setempat,…

2 minggu ago

Ajak Masyarakat Semarakkan SOMA Nite Run, Berlari Telusuri Jejak Sejarah Kota Mojokerto

Mojokertopos.com : Pj Wali Kota Mojokerto M Ali Kuncoro mengajak seluruh warga masyarakat Mojokerto untuk…

2 minggu ago