Mojokerto – mojokertopos.com : Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Mojokerto menerima audiensi Persatuan Wartawan Mojokerto Raya (PWMR) dan menyepakati kerjasama saling menguntungkan, pada Rabu (3/9/2025) di Ruang Rapat DPUPR Kabupaten Mojokerto.
Plh. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Mojokerto, Anik Mutammima Kurniawati, S.T., M.Eng. dalam kesempatan itu menjelaskan, pihaknya dari PUPR menyampaikan terima kasih atas surat permohonan audiensi yang telah dilayangkan Persetuan Wartawan Mojokerto Raya (PWMR) beberapa hari yang lalu
“Ini adalah awalan kami bertemu dengan PWMR. Semoga kedepannya ini, koordinasi kita bisa berjalan dengan lebih baik. Kami berharap 25 anggota PWMR dapat mendukung proses sosialisasi dan memberitakan hasil pembangunan di Kabupaten Mojokerto,” harap Anik.
Kedepannya, semoga hubungan kerjasama yang bakal dibangun DPUPR Kabupaten Mojokerto dengan PWMR bisa terencana dengan bagus dan segera bisa dijalankan.
“Bukan hanya kerjasama pemberitaan namun juga bekerjasama dalam memberikan saran yang membangun untuk kemajuan pembangunan Kabupaten Mojokerto,” harap Orang nomor 1 di DPUPR ini.
Ketua PWMR, Jayak Mardiansyah yang didampingi Wakil Ketuanya, Penasehat dan 3 anggotanya berharap hubungan kerjasama dengan DPUPR Kabupaten Mojokerto yang selama ini berjalan di tahun 2026 berbuah semakin baik lagi.
“Semua anggota solid dan kompak , Insyaa Allah PWMR siap memberitakan dan memberikan masukan yang membangun untuk Dinas PUPR Kabupaten Mojokerto,” tegas Jayak Mardiansyah
Menurut Wartawan yang tercatat sebagai Lulusan Pens ITS ini, Pihak PWMR dan PUPR yang disepakati oleh 25 Anggotanya siap memberikan layanan kerjasama gratis berupa penayangan berita release dan counter berita pada PUPR utamanya terkait sosialisasi proyek yang dikerjakannya beserta hasil-hasil pembangunannya.
“Dua puluh lima anggota PWMR mempunyai media masing-masing. Jadi berita release dan counter beritanya nanti tayang di 25 media. Intinya, berapapun nilai kontrak kerjasamanya kami tidak akan menolak karena niat kami mengabdi untuk negeri,” jelas Wartawan Muda ini. (Tik)