IKBAR Prioritaskan Wilayah Utara Sungai jadi Kawasan Industri

IKBAR Prioritaskan Wilayah Utara Sungai jadi Kawasan Industri 

Mojokerto – Anggota DPRD Kabupaten Mojokerto, Sugiyanto dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) saat mendampingi Kampanye Calon Bupati Mojokerto Hj.dr.Ikfina Fahmawati, M.Si di Dusun Skiping, Desa Dawarblandong nKecamatan Dawarblandong, Kabupaten Mojokerto, Minggu (8/11/2020) menjelaskan bahwa di jaman kepemimpinan Suami Bu Ikfina yakni Bapak Mustofa Kamal Pasa (MKP), setiap tahun selalu dianggarkan untuk perbaikan jalan sebesar 400 Milyar. Namun, setelah ia tidak mendapat lagi, 2 tahun terakhir ini anggaran untuk perbaikan jalan tidak tembus 200 milyar 

“Kalau impiannya Bapak MKP itu wilayah utara sungai ini jadi wilayah industri agar ekonominya naik. Tidak ketinggalan dengan Kecamatan-kecamatan lainnya. Dan hal ini juga jadi prioritas program Ikfina-Barra (IKBAR),” ujar Sugiyanto.

Sementara itu, Dokter Ikfina memberikan perhatian lebih untuk jalan di Dusun Skiping ini, pasalnya jalannya masih tidak layak, banyak yang rusak aspal ya karena belum di cor.

“Jadi, jalan jalan di Kabupaten Mojokerto itu panjangnya 1.041 KM, dimana kondisi jalan yang baik masih 49,98%. Background saya adalah kesehatan. Wakil saya Gus Barra Ahli nya dalam pendidikan agama, disamping menyelesaikan program Bapak MKP yang belum selesai. Kita juga akan menerapkan program Mojokerto Sehat. Jadi kita usahakan semua warga Kabupaten Mojokerto tidak ada yang sakit,” harap Dokter Ikfina. (Jay)

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *