Wali Kota Berikan Hadiah Kepada Tenaga Medis dan Pasien Rusunawa

Mojokerto-
Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari menyempatkan waktunya untuk memberikan hadiah kepada para tenaga medis dan pasien di Rusunawa, sebagai tanda ungkapan terimakasih, Selasa (26/5/2020).
.
Dengan didampingi Kepala Dinas Kesehatan Christiana Indah Wahyu, Wali Kota Ning Ita memberikan makanan khas lebaran lontong sayur, kupat opor, susu, kue-kue dan mainan kepada mereka yang tidak bisa merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama keluarga.
.
Pada kesempatan tersebut, Ning Ita yang tidak bisa berkunjung secara langsung untuk bertatap muka, mencoba memanfaatkan kecanggihan teknologi melalui layanan virtual.
.
Wali kota perempuan pertama ini pun, menyapa para pasien dengan menggunakan aplikasi WhatsApp yang terhubung langsung dengan nomor mereka. Tak lupa, juga memberikan dukungan kepada tenaga medis agar #janganmenyerah dalam menghadapi kondisi pandemi Covid-19.(Tik/adv)

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *