Kolaborasi Layanan Paspor, Walikota Mojokerto Terima Kunjungan Pejabat Imigrasi

Mojokerto – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari dengan didampingi Kepala Dinas Penanaman Modal, Perizinan, dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Hariyana Dodik Murtono, menerima kunjungan dari Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya, di Ruang Sabha Pambojana, Gedhong Hageng, Selasa (2/11).

Kunjungan yang dilakukan oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya Chicco Ahmad Muttaqin bersama Kepala Bagian Tata Usaha Sarsaralos Sivikar, Kabid Dokumentasi Perjalanan Anghoro Wijanarko dan Kabid Intel Fajat Maula, tidak lain untuk memperkuat sinergitas dan kolaborasi dengan pemerintah daerah.

Sinergi yang dibangun oleh Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya dengan Pemerintah Kota Mojokerto, tidak lain adalah dalam hal pengurusan paspor dengan mudah tanpa mendatangi kantor Imigrasi di Surabaya.
Baca Juga : Jum’at Berkah Berbagi Paket Sembako Kodim 0815/Mojokerto Sasar Wilayah Pungging

Selain itu, Wali Kota Ning Ita menjamin bahwa dalam pengurusan paspor tidak akan ada calo. Jika nantinya diketahui terdapat calo dalam pengurusan paspor, warga wajib melaporkannya.

Tidah hanya itu, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya Chicco Ahmad Muttaqin mengatakan, jika dimungkinkan kedepannya pihak Imigrasi akan memberikan kemudahan pengurusan paspor melalui mobile atau mobil keliling bagi warga Mojokerto.

Untuk saat ini, pengurusan paspor secara mobile baru beroperasional di wilayah Kabupaten Sidoarjo.

Sementara itu, Wali Kota Ning Ita menyambut baik sinergi dan kolaborasi dari Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya dalam memberikan kemudahan pelayanan bagi masyarakat.

Sehingga, antusias warga kota maupun luar Mojokerto, dalam pembuatan paspor semakin meningkat. (Tik/Adv)

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *